Minggu, 25 Oktober 2009

museum monumen jogja kembali

Museum merupakan bukti sejarah bisu yang mana bisa memberikan pengetahuan tentang kejadian di masa lampau. Tetapi dewasa ini banyak museum di dekat kita yang tidak terawat dan tidak memberi kesan menguntungkan jika kita mengunjunginya. Selain itu museum juga sebagai tempat penyimpanan barang-barang bersejarah seta benda-benda yang bersifat realia, replika, foto, lambang-lambang, dan berbagai jenis senjata yang digunakan oleh para pahlawan untuk memperjuangkan daerah yang ingin direbut dari penjajah.
Museum Monumen Yogya Kembali adalah sebuah museum perjuangan kemerdekaan Republik Indonesia yang ada di kota Yogyakarta dan dikelola oleh Departemen Kebudayaan dan Pariwisata. Museum yang berada di bagian utara banyak dikunjungi oleh para pelajar dalam acara darmawisata.
Museum ini merupakan museum yang berbentuk yayasan, sehingga pemerintah sama sekali tidak ikut campur tangan di dalamnya. Kebutuhan financial Museum Monumen Yogya Kembali yang meliputi biaya perbaikan gedung, biaya listrik dan air, gaji karyawan dan pengelola museum, diperoleh dari hasil penjualan tiket. Selama ini pemasukan dari penjualan tiket kurang menjamin, sehingga masalah perbaikan gedungpun menjadi tertunda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar